Rabu, 16 Desember 2015

Kalam Hikmah Abi #13

"Menyukuri dengan membaca hasbanah 450x (hasbunalloh wani'mal wakil), akan melanggengkan nikmat yang diperoleh. (Abi Ihya)

Hasbanah, sebuah ungkapan kepasrahan total yang mula-mula diucapkan oleh Nabi Ibrahim kala ia dilemparkan digunung api yang berkobar-kobar.

Kalimat itu juga yang dibaca oleh Sang Baginda shallallahu alaihi wasallam kala orang-orang kafir berkata:

"Sesungguhnya manusia telah mengumpulkan pasukan untuk menyerang kamu, karena itu takutlah kepada mereka", maka perkataan itu menambah keimanan mereka dan mereka menjawab: Hasbunallohu wani'mal wakil (Cukuplah Allah menjadi Penolong kami dan Allah adalah sebaik-baik Pelindung)."

Sang Baginda shallallahu alaihi wasallam juga seringkali merapalkan kalimat itu kala tertimpa masalah yang pelik. Beliau kala seperti itu, mengusap kepala dan jenggotnya lantas menghela nafas tinggi-tinggi sembari berucap: Hasbunalloh wani'mal wakil.

Abuya al Maliki juga melanggengkan wirid hasbanah ini ditiap malam, dan awal ijazah yang seringkali beliau berikan kepada seseorang adalah kalimat ini.

Mengenai bilangan pembacaannya, yang masyhur menurut para ulama adalah 450x, ada juga yang mengatakan 950x, 19000x, 4000x, dan 7000x.

Ya, dengan membacanya, Allah akan menjadi penolong dan pelindung kita disemua urusan, melindungi kita dari sikap buruk yang dilancarkan orang lain, menyiapkan bagi kita pertolongan, membuat orang-orang mencintai kita, dan pula mampu mengkayakan kita. Sehingga dengan rutin membacanya, Allah akan melanggengkan dan bahkan menambah kenikmatan-kenikmatan-Nya. Sebab hal itu juga termasuk ungkapan riil rasa syukur kita akan setiap curahan nikmat yang diberikan-Nya kepada kita.

Wallahu a'lam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar